Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan

UPTD Pengelolaan Kebudayaan Daerah Jawa Barat

Alamat : Jl. L. L. R.E. Martadinata No.209, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113

Telepon : (022) 7273209- (022) 7103605 - Fax : (022) 7271385 - (022) 7234656

Email : uptdpkdjb@jabarprov.go.id

- Taman Budaya, Museum Sri Baduga, Tugu Monumen Perjuangan, Gedung Kesenian Rumentang Siang, Pengembangan Pusat Kebudayaan, Gedung Indonesia Menggugat, Rumah Inggit Garnasih, Rumah Angklung. -

Konten Berita

Kacapi Naga Maung, Koleksi Terbaru Museum Sri Baduga

Posted on Mar 11, 2016

Kamis, 10 Maret 2016

Sumber Berita :  Retno Heriyanto(Pikiran Rakyat)



Kacapi Naga Maung, Koleksi Terbaru Museum Sri Baduga



Museum Negeri Sri Baduga mendapat hibah koleksi baru Kacapi Naga Maung, Kacapi Maung Nagara. Kacapi Naga Maung yang terbuat dari dari bahan kayu jati sepanjang 6 meter dan berwarna emas ditempatkan secara khusus dan akan menjadi daya tarik baru Museum Negeri Sri Baduga. Kepala Balai Pengelolaan Museum Negeri Sri Baduga, Sajidin Aries mengungkapkan, hibah benda koleksi Kacapi Naga Maung di luar rencana. “Kebetulan sekali pada Selasa (8 Maret 2016) lalu berlangsung acara sosialisasi Badan Narkotik Nasional di gedung Sabuga Tamansari dan oleh pemiliknya, Sakiah Hendara asal (Kabupaten) Sumedang, muncul inisiatif untuk menghibahkan ke museum. Kami dengan senang hati menerimanya,” ujar Sajidin Aries, Kamis 10 Maret 2016. Dikatakan Aries, penerimaan hibah benda Kacapi Naga Maung tidak hanya melihat sisi historisnya tapi juga sisi seni dan budaya. “Secara penglihatan mata saja, bentuk Kacapi Naga Maung yang memiliki panjang sampai 6 meter berwarna emas sudah sangat menarik apalagi bila mendengar latar belakang pembuatannya dari kayu jati dan kayu lainnya yang dipadatkan sudah cukup rumit dan kami memandang sudah cukup mewakili untuk dijadikan koleksi,” ujar Aries. (Retno Heriyanto/A-209)***

 

Video

Kepala UPTD Pengelolaan Kebudayaan Daerah Jawa Barat


Ary Heriyanto, S.STP., M.M.
Profil Pejabat Dinas

Statistik Web

Jumlah Pengunjung :

Alamat IP Anda

Paduan Suara

Museum di Hatiku