Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan

UPTD Pengelolaan Kebudayaan Daerah Jawa Barat

Alamat : Jl. L. L. R.E. Martadinata No.209, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113

Telepon : (022) 7273209- (022) 7103605 - Fax : (022) 7271385 - (022) 7234656

Email : uptdpkdjb@jabarprov.go.id

- Taman Budaya, Museum Sri Baduga, Tugu Monumen Perjuangan, Gedung Kesenian Rumentang Siang, Pengembangan Pusat Kebudayaan, Gedung Indonesia Menggugat, Rumah Inggit Garnasih, Rumah Angklung. -

Konten Berita

Mahasiswa Jepang Berkunjung Ke Museum Sri Baduga

Posted on Sep 23, 2016

Bandung, 22 September 2016

Sumber Berita : Wiwin Winarti (Edukator Museum Sri Baduga) 



"Mahasiswa Jepang Berkunjung Ke Museum Sri Baduga"



Terima kasih kepada peserta Kegiatan Aktivasi Rumah Bersejarah Inggit Garnasih (Napak tilas jejak juang Inggit Garnasih ). Kami Balai Pengelolaan Museum Negeri Sri Baduga menyampaikan Album foto kenangan selama kegiatan berlangsung. Sahabat Museum Sri Baduga dapat meilhat dan menyimpan foto kenangan tersebut.

Museum Negeri Sri Baduga merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat dengan tugas pokok melakukan pengumpulan, perawatan, penelitian, penyajian tinggalan sejarah alam dan kebudayaan Jawa Barat, serta melakukan bimbinhan edukatif kultural.

Kamis, (22/09/2016) Universitas Kanazawa Jepang Program Pasca Sarjana dalam Program Studi Manajemen Sumber Daya Manusia yang fokus pada pemanfaatan sumber daya budaya di seluruh Dunia mengadakan Field Trip ke Museum Sri Baduga. Tujuan dari kegiatan tersebut untuk mengetahui transformasi/perubahan budaya di Indonesia terutama Budaya Sunda.

Beberapa koleksi menyajikan informasi mengenai sejarah dan kebudayaan sunda serta kesenian dari daerah Jawa Barat. 10 klasifikasi koleksi memberikan informasi perubahan kebudayaan dari zaman prasejarah, kerajaan, hingga saat ini. Mereka dapat mengetahui informasi tersebut dari klasifikasi Etnografi,Historika, Arkeologika, Seni Rupa, Keramologika, Numismatika/Heraldika, Teknologika, Biologika, dan Teknologika.

Pemandu menyajikan informasi mengenai berbagai macam kebudayaan dari jawa barat seperti pakaian adat, naskah kuno, upacara adat, alat tradisional, dan lukisan. Beberapa koleksi yang menarik perhatian mereka yakni Miniatur Gua Pawon, Replika Kereta Paksi Naga Liman, Wayang, dan Lukisan Prabu Siliwangi. Selain itu, pemandu memberikan informasi mengenai tata pamer koleksi dan cara penyimpanan koleksi Museum Negeri Sri Baduga.

Dokumentasi bersama peserta kunjungan dari Universitas Kanzawa Jepang dan Pemandu dari Museum Negeri Sri Baduga.

Video

Kepala UPTD Pengelolaan Kebudayaan Daerah Jawa Barat


Ary Heriyanto, S.STP., M.M.
Profil Pejabat Dinas

Statistik Web

Jumlah Pengunjung :

Alamat IP Anda

Paduan Suara

Museum di Hatiku